TIPS MENGELOLA EMOSI
Apakah Emosi itu?
Emosi adalah suatu bentuk perasaan berupa reaksi seseorang terhadap suatu keadaan. Emosi dapat berupa emosi yang menyenangkan (suka cita, bahagia, cinta, dan tawa) maupun yang tidak menyenangkan (marah, takut, cemas)
Bagaimana mengelola emosi?
- Kenali dulu jenis emosimu saat itu
- Pikirkan mengapa situasi tersebut mengganggumu
- Pikirkan dampak situasi tersebut terhadap kehidupanmu
- Tentukan apa yang dapat diubah dan apa yang tidak dapat diubah
- Pilih cara positif untuk bereaksi (misalnya jika kamu gagal dalam ujian, reaksi positifnya adalah belajar leboh keras pada ujian berikutnya)
- Pikirkan suatu hal positif dari situasi tertentu dan apa yang dapat dipelajari dari situasi tersebut
Bagaimana meredakan kemarahan?
- Kenali tanda-tanda kemarahan yang terjadi pada dirimu dan akuilah dalam hati bahwa pada saat itu kamu sedang marah
- Kenali cara berpikir positif tentang situasi itu
- Kerjakan sesuatu yang bermanfaat untuk menenangkan, seperti: relaksasi (mengatur nafas), mendengarkan musik, berolahraga, menulis buku harian, menonton film yang lucu, melakukan hobi, dan lain-lain.